Thursday, May 11, 2017

Monday, March 9, 2015

Upcoming Disney Movie 2015

Pada bulan Maret 2015 ini, Disney akan meluncurkan film baru tentang Cinderella.
Cerita berdasarkan pada film animasi Disney tahun 1950, tapi ada beberapa bagian yang berbeda dengan dongeng yang dulu. Dalam versi ini, Cinderella dan Pangeran Tampan telah bertemu sebelum pesta dansa istana. Pada saat itu, Pangeran mengungkapkan bahwa ia hanyalah seorang pegawai istana biasa. Ibu peri memiliki peran yang lebih besar dalam film ini daripada film sebelumnya, karena ia awalnya menyamar sebagai pengemis tua yang mengawasi Cinderella sebelum akhirnya mengungkapkan bahwa dirinya adalah makhluk ajaib.
Cerita film berkisah tentang Ella, yang dijadikan pesuruh oleh ibu tirinya sendiri. Setelah ayahnya meninggal dunia, kelakuan ibu dan saudara tirinya makin menjadi-jadi. Ella yang dijadikan pembantu, juga diganti namanya menjadi Cinderella. Dan kemudian Ella bertemu orang asing yang gagah di hutan. Dia tak menyadari bahwa orang tersebut adalah seorang pangeran. Ketika istana mengirimkan undangan terbuka untuk semua gadis, Cinderella pun berharap bisa bertemu dengan pangerannya lagi.

 
^Trailer Cinderella ^ 

Kabarnya dalam film Cinderella ini juga akan ditampilkan cuplikan Film 'Frozen Fever' yang berisikan karakter-karakter dari Frozen, film Disney pada tahun 2014 yang sukses mendapatkan penghargaan sebagai animasi terbaik. Frozen Fever ini akan berdurasi pendek saja dan akan menampilkan cerita komedi singkat.



 
^ Trailer Frozen Fever^ 
 

Sunday, February 22, 2015

Sejarah munculnya perfilman Disney

Disney  pada awalnya adalah sebuah company yang dibuat pada 16 Oktober 1923 oleh Walt Disney dan Roy Oliver Disney. Saat itu dinamakan Disney Brothers Cartoon Studio dan terletak di Burbank, California. Kemudian pada 6 Februari 1986 diganti menjadi The Walt Disney Company.

Walt Disney

















Nama aslinya Walter Elias Disney. Lahir tanggal 5 December 1901. Semasa kecil, Disney sudah mengembangkan minatnya terhadap lukis. Disney belajar di McKinley High School dan menjadi kartunis untuk koran sekolahnya. Kartun yang dibuatnya bertemakan patriotik dan berhubungan dengan Perang Dunia 1. Dia kemudian dikeluarkan dari sekolah saat berusia 16 tahun. Setelah itu dia mencoba untuk masuk ke Angkatan bersenjata AS namun ditolak karena masih terlalu muda akhirnya dia bergabung dengan Palang Merah dan dia dikirim ke Prancis sebagai supir ambulans.
Walt pernah membuat sebuah company cartoon pada tahun 1920 bersama temannya yang dinamakan Iwerks-Disney Commercial Artists namun tidak bertahan lama. 3 tahun setelahnya, bersama kakaknya Roy O Disney, bersama mendirikan Disney Brothers Cartoon Studio. Walt meninggal pada 15 December 1966 . Sebelumnya dia menjalani operasi di leher akibat luka lama saat bermain polo. Setelah itu dokter menemukan bahwa ternyata ada tumor di paru paru kirinya. Saat mau di operasi ternyata tumor telah menyebar . Stelah beberpaa kali tumbang dan diselamatkan, akhirnya walt meninggal di rumah sakit .


Roy O Disney



Lahir 24 Juni 1893 dan meninggal pada 20 December 1971. Tidak banyak info yang ada tentang masa kecil Roy Disney. Roy Disney merupakan penerus Walt Disney Corporation setelah Walt meninggal. Roy Disney memiliki patung bersama Minnie mouse di Town Square Amerika serikat dan beberapa duplikat di lokasi lain serta sebuah bintang di Walk of Fame Hollywood





About this blog

Ciao! Blog ini sudah dibuat sejak 2 minggu lalu dan ditelantarkan tanpa isi. Jadi mungkin tanggal lahir blog ini di akte blog akan dituliskan tanggal hari ini, 22 Februari 2015. Belum diketahui mau mengisi blog ini soal apa kalau tentang hobi karena hobi pengetik ini terlalu random. Oleh karena itu sesuai nama blog ini memopad, isi blog ini akan seperti sebuah memo. 
Blog ini dibuat sekedar untuk Ujian Praktek sekolah. Maka, post di blog ini akan rajin di awal . Akhirnya mungkin akan terlantar .
Oke, jadi sampai disini dulu kali tentang blog ini. 
Post selanjutnya dijanjikan besok.
Mungkin bakal ngebahas soal Disney.
Bye~